Sambal Terasi

- 5 Mei 2024, 22:10 WIB
Sambal terasi menjadi sambal favorit semua kalangan
Sambal terasi menjadi sambal favorit semua kalangan /Instagram @diahh.dps/

KlikBondowoso- Untuk kamu yang lebih menyukai cita rasa sambal yang manis, bisa menambahkan sedikit kecap.

Makan ayam goreng semakin nikmat dengan cocolan berupa sambal terasi. Terbuat dari terasi berkualitas yang merupakan fermentasi udang, sambal terasi punya cita rasa khas yang akan membuat ayam gorengmu ‘naik kelas’.

Bahan-bahan yang dibutuhkan: cabai rawit, cabai merah, bawang putih, bawang merah, kemiri, terasi, Royco Kaldu Ayam, gula merah, dan tomat.

Cara membuatnya:

Haluskan semua bumbu, tomat, dan gula merah dengan ulekan.
Panaskan wajan bersama sedikit minyak, lalu masukkan sambal dan tumis hingga harum. Kemudian tambahkan gula dan tomat. Terus aduk agar tidak gosong lalu tambahkan air.
Masak hingga air menyusut lalu bumbui dengan Royco Kaldu Ayam. Angkat dan sajikan.

Editor: Muhammad Irwanzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah