Hukum Puasa Arafah di Hari Sabtu, Boleh atau Tidak? Buya Yahya Jawab Begini

- 10 Januari 2023, 13:30 WIB
Ceramah Ustadz Buya Yahya membahas tentang budaya saweran.
Ceramah Ustadz Buya Yahya membahas tentang budaya saweran. /Tangkapan layar /YouTube Al Bahjah

klikbondowoso.com - Puasa Arafah adalah puasa yang dilaksanakan oleh umat Islam pada Hari Arafah, yaitu hari kesembilan dari bulan Zulhijah.

Puasa Arafah ini sangat dianjurkan bagi umat muslim yang tidak pergi haji di mana hal ini juga telah diriwayatkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Puasa Arafah merupakan puasa yang pahalanya sangat luar biasa.

Bagi seorang muslim yang melaksanakan puasa Arafah maka ia akan mendapatkan pahala berupa ampunan dosa selama dua tahun.

Puasa Arafah pada tahun ini jatuh pada tanggal 9 Dzulhijah atau yang bertepatan dengan hari Sabtu, 9 Juli 2022.

Karena puasa Arafah tahun ini bertepatan dengan hari Sabtu, di mana pada hari tersebut terdapat larangan untuk melaksanakan puasa.

Lantas bagaimana hukumnya melaksanakan puasa Arafah di hari Sabtu? Apakah boleh atau tidak?

Dikutip klikbondowoso.com dari unggahan video di kanal YouTube Al-Bahjah TV yang diunggah pada tanggal 9 September 2019, berikut penjelasan Buya Yahya terkait hukum melaksanakan puasa Arafah di hari Sabtu.

"Berdasarkan suatu riwayat yang menukilkan bahwa jangan berpuasa di hari Sabtu kecuali untuk yang diwajibkan bagi kalian, seperti untuk mengqodho, karena nazar atau sebagainya. Kemudian terkait hadist ini sendiri ulama berbeda pendapat. Ada yang mengatakan sahih, bisa diterima dan sebagian lagi ada yang mengatakan tidak," ucap Buya Yahya.

Halaman:

Editor: Muhammad Irwanzah

Sumber: Al Bahjah TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x